Langsung ke konten utama

Google Doodle Today: Dewi Sartika's Birthday

Fernayou Blog - Hai kawan FB, apakabbss???
Pastinya baik dong! Hari ini, Google Indonesia kembali mengganti halaman berandanya dengan doodle baru yang menarik. Jika kemarin, Google telah menambahkan doodle tentang Suyadi, pencipta serial televisi Si Unyil. Hari ini Google merayakan hari ulang tahun salah satu pahlawan nasional Indonesia. Dewi Sartika namanya. Tapi, siapa itu Dewi Sartika? Apa jasanya hingga disebut pahlawan nasional? Keep reading flocks! ^^

Diambil dari WikiPedia, Dewi Sartika lahir di Cicalengka, Bandung pada tanggal 4 Desember 1884 dan meninggal di Cineam, Tasikmalaya pada tanggal 11 September 1947 pada umur 62 tahun. Ia adalah tokoh perintis pendidikan untuk kaum wanita. Ia adalah salah satu Pahlawan Nasional Indonesia. Ia diakui sebagai Pahlawan Nasional oleh Pemerintah Indonesia pada tahun 1966.

Dewi Sartika lahir dari keluarga Sunda yang ternama, yaitu R. Rangga Somanegara dan R. A. Rajapermas di Cicalengka pada tanggal 4 Desember 1884. Setelah ayahnya meninggal, ia tinggal bersama dengan pamannya. Pada tahun 1899, ia pindah ke Bandung. Pada tanggal 16 Januari 1904, ia membuat sekolah yang bernama sekolah Isteri di Pendopo Kabupaten Bandung. Sekolah tersebut direlokasikan ke Jalan Ciguriang dan berubah nama menjadi Sekolah Kaoetamaan Isteri pada tahun 1910. Pada tahun 1912, sudah ada sembilan sekolah yang tersebar di seluruh Jawa Barat, lalu kemudian berkembang menjadi satu sekolah tiap kota maupun kabupaten pada tahun 1920. Pada September 1929, sekolah tersebut berganti nama menjadi Sekolah Raden Dewi.
Sebagai pahlawan nasional dan perintis pendidikan wanita, sudah pasti kita harus mengenang jasa-jasa yang telah diberikan oleh Dewi Sartika ini. Tidak terkecuali oleh perusahaan teknologi raksasa, Google ini. Maka dari itu, sebagai penghormatan, Google Indonesia secara khusus memasang Google Doodle yang bertema Dewi Sartika tepat hari ini (4/12), di hari ulang tahunnya yang ke-132 tahun.

So, mari kita juga dapat mengenang dan melanjutkan usaha-usaha para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan kepada kita ini. Perusahaan internasional, Google aja mau, masa kamu nggak? #Peace ^^
[][][]
Ok, thanks sudah baca artikel ini sampai selesai. Semoga artikel ini bermanfaat, keep reading, keep working for Indonesia. C ya!

Komentar

Get 20% Off for Every MatteBlackEverythin Product by Using Discount Code MBENF20

Postingan populer dari blog ini